BATAM – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Batam menggelar acara Dialog Interaktif menghadirkan Ketua Kantor Staf Presiden (KSP) Partai Keadilan Sejahtera DR. WS. Wibowo, SKM dengan tema Kepemimpinan, Kekuasaan dan Kesejahteraan di Harmoni One Hotel Batam (11/08/2024).
DR. Wibowo memaparkan secara komperhensif mengenai visi-misi PKS, serta idealita dan realita politik kekinian. Wibowo juga memaparkan berbagai contoh Pilkada di Nusantara yang berlangsung dinamis.
“Di antaranya Sumbagut kita ada 5 kepala daerah dari PKS”, ujar Doktor founder Trustco ini.
Sebagaimana diketahui PKS Kepri pada Pilkada 2024 ini merekomendasikan kader terbaiknya sebagai pimpinan daerah, yaitu Ing Iskandarsyah sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Karimun, dan Rizha Hafiz, LC, MA sebagai Calon Wakil Walikota Tanjungpinang.